Kuliah Umum “Pengembangan Sumber Daya Manusia Perguruan Tinggi Di Era 4.0” Di Pascasarjana IAIN Lhokseumawe

Lhokseumawe, Kamis (13/12) kuliah umum di Pascasarjana Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Lhokseumawe dengan tema; “Pengembangan Sumber Daya Manusia Perguruan Tinggi Di Era 4.0.”. Acara yang dihadiri Rektor IAIN Lhokseumawe Dr.H.Hafifuddin, M.Ag beserta jajaran, Direktur Pascasarjana IAIN Lhokseumawe Dr. H, Danial, M.Ag beserta jajarannya.

“Kami merasa tersanjung atas kedatangan Prof. Dr. Ir. SM. Widyastuti, M. Sc yang jauh-jauh dari Yogyakarta, mudah-mudahan kedatangan beliau akan memberikan banyak ilmu yang kami tidak miliki”, ungkap Rektor IAIN Lhokseumawe. Kuliah umum yang dihadiri seratusan orang yang terdiri dari mahasiswa pascasarjana IAIN Lhokseumawe, alumni, serta dosen di lingkup IAIN Lhokseumawe.

“Akreditasi Institusi serta prodi ditentukan seberapa besar peran mahasiswa serta alumni serta sivitas akademikanya di era industri 4.0”, ujar Dr. H. Danial, M.Ag.

Kuliah umum yang membahas bahwa bagaimana kita harus menguasai teknologi bukan sebaliknya kita sebagai budak teknologi. Tenaga kerja kita sangat beragam seperti guru atau dosen di perguruan tinggi, kita harus menyiapkan mereka agar dapat menghadapi dunia yang berkemajuan. Kita tidak dapat mempersiapkan mereka seperti pada zaman kita dahulu dipersiapkan, ini disebabkan perbedaan zaman dan teknologi. Kuliah dapat dilakukan dengan tidak mempersoalkan jarak terpenting disampaikan melalui teknologi.

Kuliah umum yang diikuti dengan antusias para peserta diakhiri dengan dialog yang memberikan nuansa akademis yang begitu kental.